PADANG PANJANG, kiprahkita.com - Hampir seribu anak Taman Kanak-kanak, persisnya 995 anak, dari 19 Taman Kanak-Kanak (TK) di Kota Padang Panjang, berpartisipasi dalam Peragaan Manasik Haji.
Event itu digelar di Lapangan Khatib Sulaiman Bancalaweh, Rabu (3/10/2024). Acara ini dibuka oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Panjang Sonny Budaya Putra.
Sonny menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan ini, yang kali ini mengusung tema Melalui Manasik Haji, Kita Tanamkan Nilai-Nilai Islami pada Fase Fondasi dalam Merdeka Belajar.
Menurutnya, tema tersebut sangat relevan mengingat anak usia TK berada dalam fase penting dalam perkembangan spiritual mereka.
"Anak-anak TK berada dalam masa peka bagi pendidikan rohani. Semakin banyak nilai agama yang ditanamkan, semakin baik sikap, tindakan, dan perilaku mereka di masa depan," ujar Sonny.
Ia menambahkan, peragaan manasik haji untuk anak prasekolah adalah metode yang efektif, untuk mengajarkan nilai-nilai moral dan agama melalui simulasi dan permainan.
Lebih lanjut, Sonny berharap kegiatan ini dapat menginspirasi anak-anak untuk memiliki cita-cita besar di masa depan.
"Semoga suatu saat, anak-anak ini dapat melakukan thawaf mengelilingi Ka'bah di Baitullah. Rajinlah belajar, sayangi orang tua, dan hormati guru," pesannya.
Ketua IGTKI Padang Panjang Afriyeni, turut menyampaikan rasa syukur atas terlaksananya kegiatan tersebut.
Ia menyebutkan, anak-anak sangat antusias mengikuti setiap tahapan manasik haji, mulai dari memakai kain Ihram, thawaf mengelilingi miniatur Ka'bah, berlari-lari kecil antara Shafa dan Marwah, hingga melempar Jumrah, semuanya dilakukan dengan bimbingan para guru.
Sementara itu, Ketua Panitia Yesi Gustin, menyatakan bahwa peragaan manasik haji ini memberikan pengalaman yang berharga bagi anak-anak dalam menanamkan nilai-nilai Islami, terutama rukun Islam yang kelima.
Ia berharap kegiatan ini dapat terus berkembang dan memberikan motivasi bagi anak-anak.
"Kami berharap kegiatan ini dapat terus diselenggarakan dengan lebih baik ke depannya. Semoga peragaan manasik haji menjadi pengalaman yang memotivasi anak-anak," pungkas Yesi. (kominfopdp)
0 Komentar