Kelurahan Sigando Dinobatkan sebagai Kelurahan Cantik

Pembinaan Program Kelurahan Cantik (Cinta Statistik) di Kelurahan Sigando, Kecamatan Padangpanjang Timur pada Selasa, 24 Juni 2025

PADANG PANJANG, kiprahkita.com Badan Pusat Statistik (BPS) bersama Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) resmi menobatkan dan memberikan pembinaan Program Kelurahan Cantik (Cinta Statistik) di Kelurahan Sigando, Kecamatan Padangpanjang Timur pada Selasa, 24 Juni 2025.

Nofiyanti bersama Kepala BPS Abdul Rozi, Kepala Dinas Kominfo Ampera Salim, Camat Padangpanjang Timur Doni Rahman dan Lurah Sigano Erosen Adera saat pencanangan Sigando sebagai Kelurahan Cantik di Kota Padangpanjang

Kegiatan itu dibuka oleh Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Nofiyanti, yang hadir mewakili Wali Kota Padangpanjang, Hendri Arnis. Acara ini turut diikuti oleh lurah beserta perangkatnya serta kader pendataan dari seluruh wilayah Kecamatan Padangpanjang Timur.

Dalam sambutannya, Nofiyanti menjelaskan bahwa Program Kelurahan Cantik merupakan program nasional dari BPS yang bertujuan meningkatkan kemampuan aparatur kelurahan dalam mengelola dan menggunakan data statistik secara efektif.

“Ketersediaan data yang akurat, terkini, dan terintegrasi di tingkat kelurahan sangat krusial untuk mendukung perencanaan pembangunan berbasis data. Kelurahan Cantik menjadi langkah awal dalam mewujudkan Satu Data Indonesia, dimulai dari tingkat paling dasar,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo, Ampera Salim, menambahkan bahwa data yang dikumpulkan di level kelurahan akan menjadi fondasi bagi penyusunan data yang lebih berkualitas di tingkat yang lebih tinggi.

“Sinergi antara pembina data, wali data, dan produsen data sangat dibutuhkan. Sebagai wali data, kami dari Dinas Kominfo siap berkolaborasi demi mendukung implementasi Satu Data Indonesia di Kota Padangpanjang,” tuturnya.

“Tanpa kolaborasi antara pembina data, wali data, dan produsen data, tentu tidak akan terwujud. Sebagai wali data, Dinas Kominfo siap bersinergi untuk mendukung terwujudnya Satu Data di Padang Panjang,” lanjutnya.

Sementara itu, Kepala BPS Padang Panjang, Abdul Razi menyebutkan, kegiatan ini merupakan bagian dari program percepatan BPS dalam membangun budaya cinta data dan kesadaran pentingnya statistik sejak di tingkat pemerintahan terbawah.

“Validitas dan ketepatan waktu data sangat penting. Dengan menjadikan kelurahan sebagai subjek pembangunan, data statistik akan menjadi dasar pengambilan kebijakan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan dan mengentaskan kemiskinan,” jelasnya.

Adapun Camat PPT, Doni Rahman menyampaikan apresiasi atas ditunjuknya Sigando sebagai lokasi pencanangan Kelurahan Cantik.

“Semoga Sigando menjadi contoh dalam pengelolaan data yang baik dan menjadi sumber informasi yang kredibel bagi pengambilan keputusan pembangunan daerah,” harapnya. (Yus MM/BS*)

Posting Komentar

0 Komentar